Kamis, 26 Februari 2015

Tips Fashion untuk Pria Kurus


Tips Fashion Pria


Berbadan kurus tidak perlu membuat anda menjadi pria yang tidak percaya diri. Memilih pakaian dan aksesoris yang tepat dapat menyamarkan tubuh tipis anda dan andapun siap memikat hati para wanita di luar sana.


Berikut beberapa tips untuk menyiasati badan kurus anda :
Jangan pakai garis vertikal


Wanita cenderung ogah berpasangan dengan pria yang tampak seperti bakal melayang ditiup angin. Jadi jika anda tinggi kurus, pilih kaus dengan garis horizontal (mendatar) yang akan membuat anda tampak sedikit lebih kekar. Satu garis lurus, mendatar didareah dada akan membuat bahu anda semakin lebar, dan seakan2 badan anda sempurna.




Jangan gunakan hanya 1 warna saja
Kecuali anda adalah anggota MIB, hindari penggunaan satu warna dalam berpakaian, hitam lagi. Karena anda akan terlihat sangat kurus. JGunakan warna yang berbeda. Padu padan yang pas akan membuat penampilan anda tampak selalu fresh! Kecuali jika anda akan menghadiri suatu acara yang mengharuskan berbusana serba hitam, gunakan aksesoris gunakan aksesoris seperti syal dan lainnya untuk mengimbangi.


Hindari pakaian longgar

Baju longgar, apalagi tanpa dimasukkan ke dalam celana, akan membuat anda tampak seperti tiang layar kapal. Sebaiknya pilih baju yang rada pas di tubuh anda. Tapi bukan berarti pakaian ketat di badan, karena baju ketat akan membuat anda tampak seperti orang-oranganan sawahbeneran! Coba pilih kemeja dengan potongan slim, dan usahakan melapisinya dengan pas.


Hindari sepatu berujung bulat

Sepatu ujung bulat akan membuat tubuh anda tampak tidak proporsional. Untuk membuat penampilan anda semakin proporsional, gunakan sepatu berujung kotak. Jika susah dicari, usahakan cari sepatu yang tidak berujung bulat sepenuhnya!
Jangan memakai jeans ketat

Straight-cut jeans

Jeans dengan potongan straight-cut atau boot-cut akan membuat penampilan pria kurus tampak lebih ok. Hindari jeans ketat yang membuat anda seperti mengganti kaki dengan gagang sapu!


Pilih warna cerah

Pilih putih, gading, biru cerah, abu2 cerah, dan pastel, karena warna2 ini akan membuat kamu tampak kekar secara visual.



Pakai celana model flat-front

Untuk pakai resmi atau untuk ke kantor, gunakan celana flat-front yang rata daripada menggunakan celana dengan lipatan di depan yang akan memberikan kesan agak longgar dan kedodoran.



Hindari jenis pakaian v-neck


Model sweater crewneck dan turtleneck
Jika anda menggunakan kaos dan sweater, pilihlah yang memiliki leher tipe turtleneck atau crewneck. Hindari jenis leher v-neck yang akan memperlihatkan leher serta bagian-bagian tubuh yang menonjolkan kekurusan anda.

Nah semoga tips-tips diatas bermanfaat dan anda sebagai pria berbadan kurus bisa tampil lebih percaya diri.





Sumber : http://malezones.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda Pengunjung ke-

About

Followers

Featured Posts